Bagi mahasiswa Universitas Islam Malang yang sekarang sedang aktif studi pada Semester IV (empat) Tahun Akademik 2019/2020, ayo segera mendaftar peluang untuk mendapatkan Djarum Beasiswa Plus 2020/2021.

Segera urus persyaratannya  yang harus dilengkapi:

  1. Berkas form pendaftaran online
  2. Pasfoto berwarna 4×6 memakai jaket almameter
  3. Fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa
  4. Transkip nilai sampai dengan semester III
  5. Surat keterangan aktif berorganisasi
  6. Fotokopi sertifikat kepanitiaan/prestasi
  7. Surat Pernyataan Tidak Sedang Menerima Beasiswa dari Pihak Lain

Untuk persyaratan point no. 7, terkait himbauan untuk menjaga jarak sosial (Social Distancing) dikarenakan virus Corona yang merebak, format Surat Pernyataan Tidak Sedang Menerima Beasiswa dari Pihak Lain tidak perlu mengurus ke pihak universitas.

Mahasiswa akan mendapatkan form surat pernyataan tersebut via email balasan dari Pihak Djarum, setelah melakukan registrasi. Atau Mahasiswa pendaftar dapat langsung mengunduh berkas tersebut di sini.

Calon penerima Djarum Beasiswa Plus 2020/2021 diharapkan mengisi dan menandatanganinya dilengkapi dengan materai Rp.6.000,-.

Pendaftaran, klik: https://djarumbeasiswaplus.org/

Artikel yang Direkomendasikan